Senin, 14 Juni 2010

Menteri Pendidikan: Video Mesum Bisa Merusak Karakter Siswa


Menteri Pendidikan: Video Mesum Bisa Merusak Karakter Siswa
Selasa, 08 Juni 2010 | 18:22 WIB


TEMPO Interaktif, Jakarta -Menteri Pendidikan Nasional Muhammad Nuh mengaku prihatin dengan pemberitaan video mesum artis di berbagai media massa. Menurut dia, penayangan potongan video tersebut bisa merusak karakter siswa.

"Kementerian Pendidikan Nasional tengah mencanangkan pendidikan berbasis karakter. Penayangan video seperti itu bisa merusak karakter siswa," ujar Menteri Nuh saat dihubungi Tempo, Selasa (8/6).

Dalam beberapa hari ke belakang, media cetak dan elektronik diramaikan oleh pemberitaan video adegan porno yang ditengarai dilakukan oleh para artis. Pada beberapa kesempatan, potongan adegan maupun foto porno ikut ditampilkan sebagai pendukung pemberitaan.

"Sebaiknya harus ada proteksi dari Kementerian Komunikasi dan Informatika terkait materi penayangan," ujar Menteri yang pernah mengepalai departemen tersebut.

Kementerian Pendidikan, kata Nuh, menyerahkan tanggung jawab bimbingan dan pengawasan terhadap siswa kepada kepala sekolah dan guru. Apalagi di awal kepemimpinannya di Kementerian ini telah diadakan pelatihan manajemen dan karakter kepemimpinan kepada kepala sekolah di Indonesia. "Kepala sekolah yang harus memfilter agar video tersebut tidak beredar di sekolahnya."

Secara pribadi, Nuh meminta agar peserta didik menjauhkan diri dari mengkonsumsi video porno yang dia sebut bisa merusak moral tersebut. "Saya menghimbau anak-anak jangan buka itu," ujarnya.

Nuh mengaku belum mengetahui apalagi menonton video yang diduga diperankan selebritas tersebut. Secara berseloroh dia berkata, "Saya belum tahu video tersebut, Anda sudah dapat?"

diambil dari
http://www.tempointeraktif.com/hg/pendidikan/2010/06/08/brk,20100608-253666,id.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar